Sabtu, 07 Februari 2009

Vulnerability

Cukup sulit untuk menyebutkan istilah ini. Mungkin juga akan sesulit dengan dampak yang diakibatkan jika hal itu terjadi. Perumpamaan yang mudah untuk kejadian ini adalah pada saat perut anda kosong karena belum makan, anda berjalan kaki ditengah matahari yang sedang terik kemudian tiba-tiba terjadi hujan lebat dan anda basah kuyup. Kira-kira apa yang akan terjadi pada diri anda selanjutnya?


Dengan kondisi anda sebelumnya yang kemudian terkena akibat-akibat selanjutnya, maka kemungkinan terbesar dari kejadian tersebut anda akan jatuh sakit. Menjadi mudah disimpulkan karena kondisi yang terjadi sudah sangat berpotensi kepada kesimpulan bahwa anda akan menjadi sakit atau vulnerability.


Vulnerability adalah suatu keadaan atau kondisi yang dapat menyebabkan atau berpotensi sistem kita akan rusak karena gangguan. Kondisi ini dapat terjadi tanpa disadari yaitu jika sistem yang anda kelola atau miliki telah dimasuki penyusup atau telah dimasuki trojan horse.


Indra Sufian, Kepulauan Riau, 7 Februari 2009

Tidak ada komentar: